Friday, January 4, 2013
6:18 AM
catatatn nunung
news
No comments
Rio de Janeiro - Resmi sudah apa nama yang dipilih FIFA untuk maskot Piala Dunia 2014. Nama tersebut adalah Fuleco, yang merupakan akronim dari kata 'futebol' (sepakbola dalam bahasa Brasil) dan 'ecologia' (ekologi).
Sebelumnya ada dua nama, yakni "Zuzeco" dan "Amijubi", yang juga menjadi kandidat nama maskot tersebut. Setelah dilakukan polling online yang melibatkan sekitar 1,7 juta orang, nyaris lebih dari separuhnya (48%) memilih nama "Fuleco". Sementara "Zuzeco" (31%) dan "Amijubi" (17%).
Nama "Fuleco" dinilai sejalan dengan tema besar FIFA dalam Piala Dunia 2014 tentang kesadaran akan lingkungan. Dalam sebuah jaring pendapat, FIFA menyebutkan, 90% persen masyarakat Brasil juga setuju dengan pemilihan tema tersebut dan karakter "Fuleco" pun juga dinilai sangat cocok dengan tema lingkungan.
"Fuleco" sendiri sejatinya adalah seekor armadillo (Tolypeutes tricinctus) atau sejenis trenggiling yang sudah terhitung langka dan hidup di wilayah benua Amerika. Di Brasil, Armadillo hidup di daerah kering bagian timur laut dan terancam punah karena habitatnya rusak.
Tradisi maskot dalam Piala Dunia dimulai sejak Piala Dunia 1966 di Inggris. Kala itu Inggris memilih maskot yang merupakan seekor singa dengan nama "World Cup Willie". Hingga kemudian di Piala Dunia 2010 teranyar di Afrika Selatan lalu, ada nama "Zakumi" yang merupakan seekor leopard (macan tutul) dengan rambut nyentrik berwarna hijau.
Kini giliran "Fuleco" yang hadir sebagai maskot dalam turnamen sepakbola sejagat empat tahunan tersebut.
Related Posts:
Android vs BB -berita terbaru Bagi pecinta gadget sudah tidak asing dengan dua sisteam operasi Android dan Blackberry. Dua Sistem yang banyak digunakan oleh berbagai orang untuk kebutuhan bisnis maupun hanya untuk digunakan saja. Dari segi fiture dan… Read More
Kelebihan Android Kitkat-Android Terbaru Kini Android telah merilis versi Kitkat untuk android versi 4.4 . Android KitKat (versi 4.4) pertama kali akan disematkan pada smartphone Google Nexus 5. Tetapi Anda tidak perlu khawatir, karena Android KitKat didesain unt… Read More
Aturan-Aturan di INDONESIA yang tumpul1. Larangan Merokok. Ini dia peraturan yang paling sering kita lihat masih banyak orang yg langgar. Setiap orang berhak atas lingkungan yang bersih dan bebas dari asap rokok. Meskipun ada peraturannya dan plang larangan me… Read More
Harlem shake fenomena yg mendunia Kini harlem shake sudah tidak asing lagi di setiap orang.Setelah dulu di hebohkan dengan gerakan Gangnam style kini dunia di hebohkan oleh gerakan Harlem shake.Sudah banyak orang mengunggah video di youtube.com dengan gaya … Read More
Review tentang android kitkat 4.4 Bagi yang mau beli Handphone android kitkat jangan terburu-buru untuk membeli karena harga saat ini masih tinggi dan baru Handphone tertentu saja yang suport android kitkat. Tak perlu menunggu lama, nampaknya Google mengert… Read More
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 komentar:
Post a Comment